Header Ads

Sekjen PPWI OKI Minta Pemerintah Kabupaten Berinovasi dan Memiliki Gagasan Yang Baik





KayuAgung - Sekretaris Jenderal Organisasi Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI) Ogan Komering Ilir, Agung Jepriansyah, meminta Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) berinovasi dan memiliki gagasan - gagasan yang baik dengan menciptakan lapangan kerja.

Hal tersebut di utarakan nya, mengingat dirinya sebagai putra daerah asli di Kabupaten OKI dan ikut menyeroroti sejumlah agenda - agenda dan kebijakan Pemerintahan Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) yang dinilainya lamban berkembang. Seharusnya menginjak di usia Kabupaten Ogan Komering Ilir ke-74 yang telah terbilang sudah tidak lagi muda ini, pemimpin dan pemangku kebijakan nya dapat berinovasi membuat gagasan - gagasan yang baik, demi mensejahterakan rakyatnya. Seperti halnya dapat menciptakan lapangan kerja sendiri.

Dengan adanya hal tersebut di harapkan pemuda - pemudi lulusan SMA/SMK dari Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) tidak lagi menganggur setelah lulus sekolah ataupun pergi meninggalkan keluarganya dan kampung halaman nya demi mencari pekerjaan. Dengan beribu angan dan sejuta harapan.

Alasan dari mereka rata - rata sederhana yakni, karena sulitnya mencari pekerjaan dan Upah Menimum Regional (UMR) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) yang terbilang minim sehingga tidak cukup memenuhi kebutuhan nya.

Saya berharap kedepannya dengan adanya pemberitaan ini, menjadi evaluasi Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) untuk dapat berinovasi dan memiliki gagasan - gagasan yang baik dengan menciptakan lapangan kerja.

Maka pemuda - pemudi yang ada di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) tidak perlu lagi jauh - jauh mencari pekerjaan dan meninggalkan kampung halaman serta keluarganya, demi mencari pekerjaan.

Selanjutnya saya juga berharap pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dapat meningkatkan Pendapatan Anggaran Daerah (PAD) sehingga daerah kita yang telah lama beriringan sejak kemerdekaan Republik Indonesia, yang telah melahirkan satu Kabupaten baru yang ada di Sumsel, yang tadinya Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dapat menjadi Kota Ogan Komering Ilir.

Tentunya hal itu juga harus di iringi dengan adanya SDM di tengah masyarakat Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) yang meningkat dengan terciptanya lapangan kerja itu sendiri.
( Rellis/abas)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.