Header Ads

Acara Hut Kabupaten Ogan Ilir Berlangsung Meriah dan Sukses.




Ogan Ilir, Torang. Com – Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar S.H Bersama Wakil Bupati H. Ardani S.H M.H didampingi Ketua TP PKK Ogan Ilir Tikha Alamsjah Panca Wijaya, B.A (Hons), Wakil Ketua I TP PKK Ogan Ilir Hj Faizah Ardani, Forkopimda, Sekda Ogan Ilir dan ketua DWP Ogan Ilir, Menyelenggarakan Rapat Paripurna I DPRD Kabupaten Ogan Ilir Tahun Sidang 2024 dalam rangka Memperingati HUT ke 20 Kabupaten Ogan Ilir Tahun 2024. Minggu, (7/1/2024). 




Bertempat di Gedung Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Ogan Ilir. acara ini di buka oleh Ketua DPRD Ogan Ilir Suharto H.S., S.H dan di hadiri langsung oleh PJ Gubernur Sumatera Selatan Dr. H. Agus Fatoni, M.Si.,



Pj Ketua TP PKK Provinsi Sumsel Anggar Pramudiani Widyaningtiyas, S.Sos., MSi, Wakil Gubernur Provinsi Sumsel Periode 2018-2023 Ir. H. Mawardi Yahya, Wakil Ketua PKK Provinsi Sumsel Periode 2018-2023 Ibu Hj Fauziah Mawardi Yahya, Bupati Ogan Ilir Periode 2016-2021 Ahmad Wazir Noviadi, S.Psi., M.Si



Bupati Panca Wijaya Akbar dalam sambutan yang mengatakan bahwa memiliki keyakinan melalui hari peringatan HUT Ogan ilir ini kiranya bapak gubernur akan berkenan melihat dan menyerap secara langsung berbagai informasi mengenai permasalahan aktual pelaksanaan pemerintahan dan pembangunan di kabupaten Ogan Ilir dengan harapan nantinya akan dapat di rumuskan kebijakan-kebijakan yang efektif di tingkat provinsi untuk membantu meningkatkan pembangunan di kabupaten Ogan Ilir.


“Ahamdulillah ini tahun ke tiga saya menjabat sebagai bupati dan bapak Ardani sebagai wakil bupati kabupaten Ogan Ilir, berbagai pencapaian- pencapaian yang telah kita raih baik dalam pembangunan insfrastruktur, peningkatan SDM, dan pembangunan ekonomi di kabupaten ogan ilir,” ujarnya. 


Bupati Panca Menambahkan pencapaian-pencapaian yang telah di raih ini merupakan kerja keras dan dukungan kita bersama baik dari pemerintah, forkopimda, dan seluruh masyarakat kabupaten Ogan Ilir. 


Bupati mengajak seluruh komponen yang ada di kabupaten ogan ilir, khususnya yang hadir pada saat ini, untuk menjadikan hari ulang tahun kabupaten ogan ilir ke-20 ini sebagai sarana intropeksi terhadap apa yang telah dan akan kita lakukan demi kemajuan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Ogan Ilir. 


Setelah Rapat Paripurna I DPRD Kabupaten Ogan Ilir Tahun Sidang 2024 dilanjutkan dengan peninjauan stan Ogan Ilir Expo. 


Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati/Wali Kota se-Provinsi Sumsel, Forkopimda Kab/Kota se-Provinsi Sumsel, Asisten Sekda Ogan Ilir, Staf Ahli Bupati Ogan Ilir, Kepala Perangkat Daerah Kabupaten/Kota se-Provinsi Sumsel, Kepala Perangkat Daerah Ogan Ilir, Kepala Instansi Vertikal Kabupaten/Kota se-Provinsi Sumsel, Camat se-Kabupaten Ogan Ilir, Kades se-Kabupaten Ogan Ilir, Tokoh Masyarakat, dan Ketua Organisasi se-Kabupaten Ogan Ilir. ( Adv Kominfo Ogan Ilir )

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.